HUKUM & KRIMINAL

Manajer Tanggapi Penyataan Lilis Soal “Tete Momo” Untuk Patung Pahlawan

AMBON.KM,- Pepatah mulutmu harimaumu memang benar adanya. Penyanyi yang sempat viral dengan lagu “Uang Merah-Merah” Lilis kini harus berhadapan dengan kasus hukum akibat dirinya diduga melakukan pelecehan secara verbal kepada Pahlawan Nasional dr.Johanes Leimena yang patungnya berada dikawasan Poka,Ambon.

Kejadian berawal dari video yang diposting di sosmed miliknya yang sedang mengedorse salah satu tempat makan dikawasan Poka dimana Lilis menunjukan alamat tempat makan tersebut dengan berpatokan pada patung dr.Johanes Leimena dengan mengatakan bahwa patung tersebut adalah “katong pung tete momo” yang dalam bahasa Ambon adalah sesuatu yang menakutkan.

Vento Baftutu selaku manager Lilis disebuah managemen artis yang dikelolanya saat dihubungi Kilasmaluku.id Kamis (16/1/2025) mengatakan bahwa dirinya sangat menyesalkan peristiwa tersebut.

Baftutu juga mengatakan bahwa peristiwa yang terjadi tersebut diluar wewenangnya selaku manager yang menaungi management artis dimana Lilis juga berada didalamnya.

Ketika ditanya apa langkah yang akan dilakukan pihaknya untuk menyelesaikan kejadian tersebut Baftutu mengatakan pihaknya akan memberi support kepada Lilis karena ini menyangkut ranah pribadi tidak ada kaitannya dengan kontraknya sebagai penyanyi.

Sementara itu Lilis yang dihubungi via chatt whatsapp menjawab bahwa dirinya masih sibuk jadi belum bisa melayani wawancara wartawan.(ZA)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer

To Top