AMBON,KM–Pasar baru Mardika yang dibangun sejak 2023 lalu diresmikan. Gedung 4 lantai dengan nilai pagu anggaran sebesar Rp.134.863.524.850 itu memiliki Kapasitas tampung sebanyak 1.700 pedagang.
Gedung tersebut diresmikan Gubernur Maluku Murad Ismail, didampingi Istri, Forkopimda, Komisi 3 DPRD Maluku, Pimpinan OPD ruang lingkup pemprov dan Kota Ambon pada Kamis (18/4/2024)
Gubernur Maluku Murad Ismail sangat
mengapresiasi dan penghargaan kepada Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat melalui Balai Sarana Prasarana Wilayah Maluku, yang telah mendukung pembangunan Gedung Pasar baru Mardika ini.
“Jadikanlah Pasar ini sebagai ikon pasar di Maluku karena termasuk pasar dengan kategori berstandar nasional Indonesia,” ujar Gubernur.
Selain itu, Ia juga juga menegaskan kepada pengelolah, para pedagang dan masyarakat yang berkunjung agar tetap menjaga kebersihan agar aman dan nyaman.
Diharapkan, setelah beroperasinya gedung baru pasar mardika ini tidak ada lagi kelompok-kelompok atau orang tertentu yang mencari keuntungan sendiri di pasar dengan cara melakukan pungutan liar, yang memberatkan para pedagang sehingga berdampak pada naiknya harga barang kebutuhan pokok yang semestinya tidak perlu terjadi. Harapnya (KM02)