AMBON,Kilasmaluku.id– Ikatan Alumni Universitas Pattimura (IKAPATTI) siap menggelar Musyawarah Besar (Mubes) II yang akan berlangsung pada 7 hingga 8 November 2025 di Swissbell Hotel Ambon.
Mubes II IKAPATTI kali ini mengusung tema “Solidaritas dan Kontribusi Alumni Untuk Pembangunan Maluku dan Indonesia,” menjadi momentum strategis untuk memperkuat solidaritas, komitmen, serta peran alumni dalam memajukan Universitas Pattimura (UNPATTI), pembangunan daerah Maluku, dan nasional.
Ketua Panitia Mubes II IKAPATTI, Dr. Hanok Mandaku, S.T., M.T., dalam jumpa pers menyampaikan bahwa acara puncak dijadwalkan akan dibuka oleh Menteri Pertanian Prof. Dr. Andi Amran Sulaiman, M.Si, yang juga Koordinator Presidium HIMPUNI.
Disebutkan, sebelum Mubes, sejumlah kegiatan telah disiapkan, diawali dengan pencanangan pada 31 Oktober 2025, dilanjutkan dengan “Jalan Sehat” bersama Civitas Akademika UNPATTI.
Program “IKAPATTI Peduli dan Berbagi” juga akan dilaksanakan dengan memberikan bantuan kepada 150 mahasiswa kurang mampu dan 50 petugas kebersihan kampus di UNPATTI Poka-Ambon.
Sementara untuk acara utama pendukung Mubes meliputi dua seminar bergengsi: yakni; Seminar Sehari (3 November 2025) dengan tema”Berdaya Bersama IKAPATTI: Mewujudkan Kemandirian Ekonomi Melalui Koperasi dan UMKM.”
Acara tersebut menghadirkan narasumber utama seperti Farida Farichah Wakil Menteri Koperasi RI dan akademisi serta Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Maluku.
Selanjutnya, seminar Nasional pada 8 November 2025 Menghadirkan Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa, yang akan membahas strategi daerah dalam kedaulatan pangan berkelanjutan, Rektor UNPATTI Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy, M.Pd., yang mengulas peran perguruan tinggi dalam transformasi SDM Pangan-Maritim, serta Guru Besar FPIK UNPATTI Prof. Dr. Ir. Alex Retraubun, M.Sc., yang akan membahas pemanfaatan potensi kelautan dan perikanan.
Ketua Harian DPP IKAPATTI, Dr. Ruslan H. S. Tawari, M.Si, menegaskan bahwa Mubes ini lebih dari sekadar pemilihan pengurus baru, melainkan momentum untuk meneguhkan alumni UNPATTI sebagai agen perubahan, kolaborator pembangunan, dan mitra pemerintah di Maluku dan Indonesia Timur.
Sementara itu, Sekjen DPP IKAPATTI, Dr. Agust Ufie, S.Pd., M.Pd., berharap Mubes II ini akan menjadikan IKAPATTI sebagai wadah sinergi yang produktif, inklusif, dan berkelanjutan. (**)