AMBON,KilasMaluku.- Perum Bulog Kantor Wilayah, Perum Bulog Kanwil Maluku dan Maluku Utara (Maluku-Malut) bersama insan pers buka puasa bersama, di Kantor Bulog, Waihaong, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, Rabu (19/3/2025).
Kabulog Maluku-Malut, Mara Kamin Siregar mengatakan, momentum ini sebagai bentuk silaturahmi kita bersama di bulan suci ramadan 1446 Hijriah.
” Kita ucapakan puji sukur kepada Nabi besar kita Muhammad SAW. Bulan suci ramadhan ini mari kita bagikan momentum ini dalam kebersamaan kita semua. Semoga puasa kita ini dapat berkah dan diterima oleh ALLAH SWT,” kata Siregar.
Selain buka puasa bersama, Perum Bulog juga memberikan puluhan paket sembako bagi anak-anak panti yang membutuhkan.
” Hari ini kami acara buka puasa bersama dengan teman-teman media dan kariawan – kariawati dilingkup Bulog guna memprkurat tali silaturahmi untuk keakraban kiita bersama. Dan ada sekaligu pembagian sembako sendiri kurang lebih puluhan kepada anak-anak panti,” ujarnya. (ZA)